Doa yang Bisa Dibaca Saat Berulang Tahun

Rembangnews.com – Saat berulang tahun, selain merayakannya kita juga bisa membaca sejumlah doa yang agar umur yang diberikan semakin berkah.

Sebab tak dipungkiri jika setiap ummat Islam pasti menginginkan hal yang baik di hari ulang tahunnya. Oleh karena itu, kita bisa memanjatkan doa berikut ini.

Doa Mohon Umur Berkah

اَللّٰهُمَّ اجْعَلِ الْحَيَاةَ زِيَادَةً لِيْ فِيْ كُلِّ خَيْرٍ وَالْمَوْتَ رَاحَةً لِيْ مِنْ كُلِّ شَرٍّ

Allhâmma-j’al-ḫayâta ziyâdatan lî fî kulli khairin wal mauta râḫatan lî min kulli syarrin

Artinya: Ya Allah, jadikanlah kehidupan ini sebagai nilai tambah bagiku dalam semua kebaikan, dan jadikanlah kematian sebagai peristirahatan bagiku dari segala kejahatan.

Doa Mohon Istiqamah

Baca Juga :   Bacaan Doa Kafaratul Majelis dan Artinya

رَبَّنَا لَا تُزِغْ قُلُوبَنَا بَعْدَ إِذْ هَدَيْتَنَا وَهَبْ لَنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً إِنَّكَ أَنْتَ الْوَهَّابُ

rabbanâ lâ tuzigh qulûbanâ ba‘da idz hadaitanâ wa hab lanâ min ladunka raḫmatan innaka antal wahhâb(u).

Artinya: Wahai Tuhan kami, janganlah Engkau jadikan hati kami condong kepada kesesatan sesudah Engkau beri petunjuk kepada kami. Karuniakanlah kepada kami rahmat dari sisi-Mu. Sungguh Engkaulah Dzat yang Maha Pemberi karunia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *