Berita

Gerakan Ayo Sekolah Pol 12 Akan Kembali Diterapkan

Rembang, Rembangnews.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dindikpora) berencana akan menggerakkan program untuk siswa yang telah putus sekolah.

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan olahraga (Dindikpora) Kabupaten Rembang Sutrisno menyampaikan bahwa siswa yang mengalami putus sekolah akan diajak kembali mengikuti Program Gerakan Ayo Sekolah Pol 12 tahun (Gaspol 12).

Dia mengungkapkan Gerakan Ayo Sekolah Pol 12 tahun (Gaspol 12) di Ketuai oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga yaitu Lilik Murdiatno.

“Siswa yang putus sekolah akan ditangani tim gaspol 12. Tim ini untuk Dinas Pendidikan dikomandani Pak.Sekretaris Dinas,” kata Sutrisno saat ditemui pada Jumat, (2/9/2022).

Sementara Gerakan Ayo Sekolah ini ditujukan bagi siswa yang telah putus sekolah untuk dikembalikan mengenyam pendidikan. Dengan melalui tahapan yang harus diikuti.

Lebih lanjut, Gerakan Ayo Sekolah ini ada beberapa tahapan yang perlu dilaksanakan. Mulai dari pendataan, survei sampai pengembalian ke bangku sekolah.

“Tahapan dari Gerakan Ayo Sekolah dimulai dari pendataan, survei sampai pengembalian ke bangku sekolah,” terang Sutrisno.

Saat ini Dindikpora telah melakukan pendataan melalui aplikasi Sistem Informasi Pembangunan Berbasis Masyarakat (SIPBM). Dengan kualifikasi yang memiliki anak tidak sekolah rentan usia 7 hingga 18 tahun.

Dari pengumpulan data tersebut Dindikpora menemukan sebanyak 1.475 anak di Kabupaten Rembang tidak sekolah.

Sebagai informasi, Program Gaspol 12 akan melaksanakan program dengan memperluas wilayah di enam kecamatan.

Kecamatan yang akan melaksanakan Gaspol 12 yakni Kecamatan Sarang, Kecamatan Sedan, Kecamatan Kragan, Kecamatan Pancur, dan Kecamatan Pamotan dan Kecamatan Sumber. Diantaranya sebanyak 132 desa yang akan melaksanakan program tersebut. (*)

Redaktur

Recent Posts

Pengusaha Karaoke Rembang Keluhkan Ada Warkop Punya Room Tertutup

Rembang, Rembangnews.com -  Pelaku usaha karaoke mengeluh terkait maraknya warung kopi yang menyediakan fasilitas karaoke…

9 jam ago

Rapat Paripurna Penyampaian RPJMD 2025-2029 Digelar

Rembang, Rembangnews.com - Rapat Paripurna dengan agenda penyampaian dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD)…

9 jam ago

Pemkab Rembang Gelar Pasar Tani Dalam Rangka Hari Jadi Kabupaten Rembang

Rembang, Rembangnews.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang menggelar Pasar tani dalam rangka memperingati Hari Jadi…

17 jam ago

Gerakan Ibu Menanam Pohon Jadi Upaya Tingkatkan Ketahanan Pangan

Rembang, Rembangnews.com – Gerakan Ibu Menanam Pohon (RABU PON) menjadi upaya meningkatkan ketahanan pangan. Selain…

17 jam ago

Rembang Kini Punya Alat Canggih untuk Deteksi Cuaca

Rembang, Rembangnews.com – Kabupaten Rembang punya alat canggih untuk deteksi cuaca bernama Automatic Weather Station…

19 jam ago

Wacana Dana Desa Digunakan untuk Agunan Kopdes Merah Putih, Ini Respon Pemkab Rembang

Rembang, Rembangnews.com – Ada wacana Dana Desa (DD) digunakan untuk agunan Koperasi Desa (Kopdes) Merah…

21 jam ago