Categories: Lifestyle

Cegah Bau Mulut dengan Makanan Ini

Rembangnews.com – Jika bau mulut datang, Anda tak perlu khawatir. Bau mulut sebenarnya dipengaruhi oleh keadaan mulut yang kering karena kekurangan makan atau minum.

Kondisi tersebut menyebabkan kadar air liur dalam mulut yang biasanya berfungsi untuk membersihkan bakteri atau sel-sel mati penyebab bau mulut juga berkurang.

Berikut makanan yang cegah bau mulut.

Pertama, buah-buahan dan sayuran. Buah dan sayuran segar seperti apel, pir, wortel, dan sayur seledri dapat membantu menghasilkan air liur di dalam mulut. Sehingga akan mampu membersihkan bakteri pemicu bau tidak sedap di dalam mulut Anda.

Mereka juga memiliki kandungan yang kaya akan serat, dimana kandungan tersebut dapat pula membantu membersihkan bakteri dan kotoran dari gigi ketika kita mengunyah makanan.

Kedua, yoghurt. Yoghurt merupakan makanan yang mengandung probiotik dan disertai dengan bakteri baik. Hal ini akan dapat memerangi bakteri jahat yang menjadi salah satu penyebab bau mulut.

Hal ini dikuatkan dengan sebuah studi dari International Associations for Dental Research yang menemukan bahwa peserta yang mengonsumsi tiga ons yoghurt bebas gula dua kali sehari selama enam minggu, menunjukkan tingkat bakteri penyebab bau mulutnya lebih rendah. Berbanding terbalik dengan peserta yang tidak mengonsumsi yoghurt.

Ketiga, parsley dan basil atau kemangi. Parsley dan basil atau kemangi mengandung polifenol, bahan kimia alami yang menurut penelitian bekerja sebagai obat pencegah bau mulut. Mereka juga menjadi pengganti bawang putih yang tepat di dalam dapur, karena memiliki rasa yang kuat

Keempat, buah ceri. Dilansir dari Smile Direct Club, sebuah penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi ceri mampu menghilangkan bau methyl mercaptan, yaitu gas yang menjadi penyebab bau mulut.

Gas tersebut diproduksi secara alami setelah mengonsumsi makanan, terutama setelah mengonsumsi bawang serta beberapa jenis keju.

Kelima, teh hijau. The hijau mengandung sejumlah senyawa katekin. Senyawa ini merupakan sebuah antioksidan alami yang dapat ditemukan di teh hijau. Senyawa inilah yang akan mampu melawan bakteri penyebab bau mulut.

Sama seperti daun parsley dan kemangi, teh hijau juga mengandung polifenol yang mana dapat mencegah bau mulut.

Keenam, permen karet. Peremen karet membantu membersihkan makanan dan sel-sel mati dari gigi pemicu bau mulut Anda.

Namun jangan sembarang permen karet. Permen karet yang manis malah akan menyebabkan kerusakan gigi. Oleh sebab itu, sebaiknya mengunyah permen karet yang memiliki kandungan tanpa gula atau yang mengandung pemanis alami dari serat tanaman xylan atau xylitol. Permen karet dapat menjadi makanan yang menyenangkan dimakan serta dapat membantu mengatasi masalah bau mulut Anda.

Ketujuh, jahe. Jahe pasalnya mengandung senyawa 6 gingerol yang mana dapat merangsang enzim dari air liur untuk memecahkan senyewa sulfur di dalam mulut yang menyebabkan bau mulut. Sehingga jahe akan membuat nafas Anda menjadi lebih segar.

Demikian contoh makanan yang dapat membantu Anda dalam mengatasi bau mulut. (*)

 

 

Redaktur

Recent Posts

Oknum Ngaku Wartawan di Tangsel Diamankan Usai Lakukan Pemerasan

Rembangnews.com – Sejumlah oknum yang mengaku sebagai wartawan di Tangerang Selatan (Tangsel) diamankan usai melakukan…

6 jam ago

Ke Mana Perginya Lemak Saat Berat Badan Turun? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Rembangnews.com – Banyak orang bertanya-tanya: ke mana sebenarnya perginya lemak tubuh ketika berat badan turun?…

7 jam ago

Sebanyak 294 Kopdes Merah Putih di Rembang Resmi Kantongi Legalitas

Rembang, Rembangnews.com – Sebanyak 294 Koperasi Desa Merah Putih di Kabupaten Rembang telah resmi mengantongi…

7 jam ago

Musikal Petualangan Sherina Kembali Hadir Meriahkan Panggung Jakarta, Rayakan 25 Tahun Film Legendaris

Rembangnews.com – Siapa yang tidak kenal dengan Petualangan Sherina, film musikal legendaris yang pertama kali…

8 jam ago

Tiga Desa di Rembang Jadi Percontohan Tim Pembina Posyandu

Rembang, Rembangnews.com – Sebanyak tiga desa di Kabupaten Rembang menjadi percontohan Tim Pembina Posyandu (TP…

10 jam ago

Pria di Jaktim Jadi Korban Penikaman Usai Tagih Utang

Rembangnews.com – Seorang pria di Jakarta Timur menjadi korban penikaman usai menagih utang. Peristiwa itu…

1 hari ago

This website uses cookies.