Teknologi

Perbandingan Poco X6 dan Poco X6 Pro

Rembangnews.com – Mengawali tahun 2024, Poco resmi meluncurkan ponsel terbarunya yakni Poco X6 dan Poco X6 Pro.

Namun ponsel ini belum resmi memasuki pasar Indonesia.

Meskipun belum hadir di Indonesia, tapi kedua smartphone ini sudah mendapatkan sertifikat TKDN dari pemerintah.

Berikut spesifikasi dari Poco X6 dan Poco X6 pro :

Poco X6

– Layar 6,67 inch dengan resolusi 1,5K, 12-bit color depth, refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 240 Hz dengan tingkat kecerahan 1.800 nits.

– Layar dilindungi Corning Gorilla Glass Victus.

– Menjalankan MIUI 14, tapi akan mendapat HyperOS.

– Dapur pacu Snapdragon 7s Gen 2 SoC.

– RAM hingga 12 GB dengan memori internal 512 GB.

– Area pendingin seluas 13581mm².

– Baterai 5.100 mAh dengan dukungan fast charging 67W.

– Kamera utama 64 MP disertai kamera ultra-wide 8 MP dan kamera macro 2 MP.

– Kamera depan 16 MP.

– Kelengkapan lainnya fingerprint di layar, infra red, speaker stereo dengan Dolby Atmos serta IP54 untuk ketahanan debu dan percikan air.

Kemudian untuk spesifikasi dari Poco X6 Pro adalah sebagai berikut :

– Layar 6,67 inch dengan resolusi 1,5K, 12-bit color depth dan refresh rate 120Hz dengan tingkat kecerahan 1.800 nit.

– Layar dilindungi Gorilla Glass 5.

– Menjalankan HyperOS berbasis Android 14.

– Dapur pacu Dimensity 8300 Ultra SoC.

– RAM LPDDR5x hingga 12GB dan memori internal UFS 4.0 sampai 512 GB.

– Area vapor chamber cooling dipasang seluas 5000mm².

– Baterai 5.000 mAh dengan pengisian cepat 67W.

– Kamera utama 64 MP yang dilengkapi OIS, disertai kamera ultra-wide 8 MP dan makro 2 MP.

– Kamera depan 16 MP.

– Kelengkapan lainnya NFC, fingerprint di layar, speaker stereo dengan Dolby Atmos dan Hi-Res Audio, infra red, serta IP54 untuk ketahanan debu dan percikan air.

Perbandingan Poco X6 dan X6 Pro

Poco X6 dan X6 Pro adalah dua smartphone 5G yang cukup menarik.

Kedua ponsel ini memiliki spesifikasi yang cukup mirip, namun ada beberapa perbedaan penting yang perlu diperhatikan.

Secara keseluhuran X6 adalah pilihan yang tepat bagi pengguna yang mencari smartphone dengan desain stylish, layar yang tajam dan cerah, kamera yang mumpuni, dan performa yang kencang.

Sedangkan Poco X6 Pro memiliki kelebihan dari performa, kamera dan refresh rate yang lebi tinggi.

Ponsel ini juga memiliki jack headphone dan beberapa fitur yang lebih lengkap.

Sedangkan untuk harga dari serie ini adalah :

Harga Poco X6:

Poco X6 8/256 GB: sekitar Rp 4,1 juta.

Poco X6 12/256 GB: sekitar Rp 4,5 juta.

Poco X6 12/512 GB: sekitar Rp 4,7 juta.

Harga Poco X6 Pro:

Poco X6 Pro 8/256 GB: sekitar Rp 5 juta.

Poco X6 Pro 12/512 GB: sekitar Rp 5,4 juta.

admin

Recent Posts

Oknum Ngaku Wartawan di Tangsel Diamankan Usai Lakukan Pemerasan

Rembangnews.com – Sejumlah oknum yang mengaku sebagai wartawan di Tangerang Selatan (Tangsel) diamankan usai melakukan…

2 hari ago

Ke Mana Perginya Lemak Saat Berat Badan Turun? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Rembangnews.com – Banyak orang bertanya-tanya: ke mana sebenarnya perginya lemak tubuh ketika berat badan turun?…

2 hari ago

Sebanyak 294 Kopdes Merah Putih di Rembang Resmi Kantongi Legalitas

Rembang, Rembangnews.com – Sebanyak 294 Koperasi Desa Merah Putih di Kabupaten Rembang telah resmi mengantongi…

2 hari ago

Musikal Petualangan Sherina Kembali Hadir Meriahkan Panggung Jakarta, Rayakan 25 Tahun Film Legendaris

Rembangnews.com – Siapa yang tidak kenal dengan Petualangan Sherina, film musikal legendaris yang pertama kali…

2 hari ago

Tiga Desa di Rembang Jadi Percontohan Tim Pembina Posyandu

Rembang, Rembangnews.com – Sebanyak tiga desa di Kabupaten Rembang menjadi percontohan Tim Pembina Posyandu (TP…

2 hari ago

Pria di Jaktim Jadi Korban Penikaman Usai Tagih Utang

Rembangnews.com – Seorang pria di Jakarta Timur menjadi korban penikaman usai menagih utang. Peristiwa itu…

3 hari ago

This website uses cookies.