Foto: Menkeu Sri Mulyani (Sumber: setkab)
Rembangnews.com – Mengenai isu Menteri Keuangan Sri Mulyani mundur, Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengatakan bahwa saat ini seluruh menteri masih solid.
“Seluruh Menteri Kabinet Indonesia Maju tetap kompak dan solid membantu Presiden untuk memimpin penyelenggaraan pemerintahan sampai akhir masa jabatannya,” ujarnya dilansir dari CNBC Indonesia.
Terkait isu itu, Ari tak ingin banyak berkomentar dan meminta untuk dikonfirmasi ke pihak yang bersangkutan.
“Terkait isu yang sengaja dilemparkan oleh beberapa pihak bahwa ada menteri yang siap mundur atau tidak nyaman dalam pemerintahan. Tanyakan saja ke pihak-pihak yang melontarkan isu tersebut,” lanjutnya.
Sebagai informasi, sebelumnya ekonom senior INDEF Faisal Basri menyatakan Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono siap mundur dari jabatannya.
Ia juga menyebut daftar menteri yang akan mundur selanjutnya merupakan teknokrat dan bukan anggota partai.
“Pertama itu yang saya tekankan adalah para menteri yang tergolong teknokrat. Soalnya kalau dari partai agak susah ya,” ujarnya. (*)
Rembang, Rembangnews.com – Sebagai upaya mencegah terjadinya banjir, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang bersama Balai Besar…
Rembang, Rembangnews.com – Kasus HIV di Kabupaten Rembang tercatat ada 65 kasus per Mei 2025.…
Rembang, Rembangnews.com – Program BPJS Kesehatan gratis untuk warga kurang mampu dipastikan aktif mulai Agustus…
Rembang, Rembangnews.com – Peserta seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II Tahun Anggaran…
Rembangnews.com – Selebgram dan influencer terkenal Dara Arafah mengungkapkan kemarahannya melalui unggahan di Instagram Story,…
Rembangnews.com – Meski dikenal sebagai smartphone dengan antarmuka yang intuitif, ternyata masih banyak pengguna iPhone…
This website uses cookies.