Berita

Rembang Kekurangan Stok Darah Akibat DBD, Aparat Gelar Donor Darah

Rembang, Rembangnews.comPalang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Rembang mengalami kekurangan stok darah.

Oleh karena itu, Polres Rembang melalui Si Dokkes menggelar kegiatan bakti sosial berupa donor darah.

Kapolres Rembang AKBP Suryadi, S.I.K., M.H. mengatakan bahwa kegiatan tersebut digelar sekaligus dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78 bertajuk “Bhayangkara Peduli”.

“Dalam pelaksanaan donor darah itu, kami targetkan darah sebanyak 100 kantong, untuk memenuhi stok yang saat ini kurang akibat dari wabah DBD (demam berdarah dengue),” ujarnya.

Kegiatan donor darah dilakukan di halaman Serambi Masjid Annuraniyah Polres Rembang dengan melibatkan seluruh jajaran Polres Rembang dan ASN.

Ia menyebutkan bahwa meski target 100 kantong darah, namun ada kemungkinan bisa lebih karena melihat animo pendonor yang cukup antusias untuk memberikan darah mereka dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara pada 1 Juli 2024.

“Karena ini animonya banyak sekali dan mungkin bisa lebih, kita harapkan bisa lebih,” terang Kapolres.

Pihaknya pun berharap kegiatan bakti sosial donor darah tersebut bisa membantu masyarakat yang membutuhkan stok darah dan memudahkan masyarakat dalam mendapatkan bantuan darah. (*)

Redaktur

Recent Posts

Masuk Masa Tanam, Luas Lahan Bawang Merah di Rembang Capai 80 Hektare

Rembang, Rembangnews.com – Masuk masa tanam, luasan lahan bawang merah di Kabupaten Rembang mencapai 80…

36 menit ago

Desain Pasar Rembang Usung Gaya Era Kolonial dan Nuansa Tionghoa

Rembang, Rembangnews.com – Desain Pasar Rembang dibuat mengusung gaya era kolonial Belanda dengan dipadukan nuansa…

57 menit ago

Upaya Percepat Sertifikasi SLHS, Dinkes Rembang Gelar Pendampingan bagi Pelaku Usaha

Rembang, Rembangnews.com – Sebagai upaya dalam mempercepat sertifikasi Laik Higiene Sanitasi (SLHS) dan kepemilikan perizinan…

3 hari ago

Wujudkan Pembangunan Inklusif, Pengarusutamaan Gender dan Perlindungan Anak

Rembang, Rembangnews.com – Guna mewujudkan pembangunan inklusif, pengarusutamaan gender dan perlindungan anak menjadi strategi utama…

3 hari ago

One Day Service PBB-P2 Percepat Proses Balik Nama

Rembang, Rembangnews.com – Layanan One Day Service untuk pengurusan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan…

3 hari ago

Banyak Lulusan SD di Rembang Belum Tertampung di SMP

Rembang, Rembangnews.com – Banyak lulusan Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Rembang yang saat ini belum…

3 hari ago

This website uses cookies.