Berita

Membanggakan, Siswa SMP Asal Rembang Bakal Ikuti Lomba Gothia Cup 2024 di Swedia

Rembang, Rembangnews.comSiswa SMP asal Kabupaten Rembang bakal mengikuti ajang sepak bola Gothia Cup 2024 di Swedia. Ia adalah Firzan Alif Rahman. Siswa asal SMP Negeri 2 Rembang.

Ia selama ini memang berlatih sepak bola di Sekolah Sepak Bola (SSB) Asybar Rembang. Orang tua Firza sangat mendukung ia terjun di dunia sepak bola.

Berkat dukungan itu, ia pun berhasil masuk tim yang akan berlaga di Barati Bali Cup 2024, yang merupakan seleksi untuk menjadi bagian dari tim Indonesia yang akan berkompetisi di Gothia Cup.

Ia juga telah menjalani training selama seminggu bersama dengan coach Indra Sjafri sebelum pergi ke Swedia untuk mengikuti turnamen selama dua minggu.

Ketua KONI Kabupaten Rembang, Afif Hartiyadi mengaku bangga dengan Firza karena telah mengharumkan nama Kota Garam.

“Semoga Mas Firza ini bisa mengharumkan nama Rembang dan memancing talenta-talenta muda di Kabupaten Rembang untuk berprestasi di bidang olahraga. Kami mewakili KONI Rembang mendukung penuh untuk tercapainya prestasi ini. Semoga sukses,” jelasnya.

Sepak terjang Firza di lapangan diantaranya ia pernah mengikuti event nasional yaitu Barati Cup U12 pada Februari 2023 di Bali, GAN Milo National Championship U13 di Jakarta, Kejurnas BLiSPI U12 di Gresik, Piala Bergilir Danjen Kopassus U12 di Jakarta Timur, dan Barati Cup U13 di Bali.

Kemudian event internasional diantaranya DCT-KBPP Polri International Cup U12 di Bali, Kuala Lumpur Cup bersama Timnas Pelajar BLiSPI U12, International Youth Tournament Gothia Cup bersama Squad Barati U13 di Swedia. (*)

AddThis Website Tools
Redaktur

Recent Posts

Wagub Jateng Kunjungi Rumah Guru Madin di Demak yang Viral

Rembangnews.com – Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin melakukan kunjungan ke rumah guru madin di…

15 jam ago

Suhu di Dieng Minus 2 Derajat, Muncul Embun Upas

Rembangnews.com – Suhu di Dataran Tinggi Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah mencapai minus 2 derajat Celcius…

15 jam ago

Pemkab Rembang Upayakan Predikat UHC BPJS Kesehatan

Rembang, Rembangnews.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang mengupayakan predikat Universal Health Coverage (UHC) Prioritas dari…

2 hari ago

Perbaikan Jalan di Barat dan Selatan Pasar Kota Rembang Selesai Sehari

Rembang, Rembangnews.com – Perbaikan jalan di barat dan selatan Pasar Kota Rembang yang berlokasi di…

2 hari ago

Ada Indikasi Pencemaran Lingkungan di Banyudono Rembang Akibat Limbah Pabrik

Rembang, Rembangnews.com – Ada indikasi pencemaran lingkungan di Desa Banyudono, Kecamatan Kaliori, Kabupaten Rembang akibat…

2 hari ago

Dikira Hendak ke Kamar Mandi, Wanita di Cilegon Ternyata Ceburkan Diri ke Sumur

Rembangnews.com – Seorang wanita di Kebonsari, Cilegon nekat menceburkan diri ke sumur pada Kamis (17/7/2025)…

3 hari ago