Jawa Tengah

Aplikasi Jelajah Air Jadi Solusi dalam Lestarikan Sumber Air

Rembangnews.comAplikasi Jelajah Air menjadi salah satu solusi yang dihadirkan dalam melestarikan sumber air.

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah melalui Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Cipta Karya (DPUBMCK) membuat aplikasi tersebut untuk membantu mengumpulkan data, dan menyediakan akses terhadap data, statistik, serta peta yang komprehensif, terhadap sumber air baku dan penyediaan air minum di Jateng.

Kepala DPUBMCK Jateng Hanung Triyono mengatakan bahwa aplikasi itu bisa diakses di halaman pencarian, dengan alamat jelajahair.dpubinmarcipka.jatengprov.go.id.

“Apabila ada sumber air yang belum termanfaatkan atau mungkin belum ada di database Jelajah Air, beritahu kami melalui aplikasi Jelajah Air. Karena dengan data tersebut, pemerintah dapat mengambil keputusan terbaik untuk mengoptimalkan sumber air tersebut bagi kepentingan bersama,” jelas Hanung.

Aplikasi dibuat oleh DPUBMCK Jateng dan menjadi pelayanan bidang keciptakaryaan, yaitu air minum.

“Informasi yang tersedia mencakup sumber air baku, sistem jaringan air minum, dan daerah-daerah yang telah terlayani jaringan air minum. Data dan informasi ditampilkan secara tabular, infografik, serta spasial, memberikan gambaran detail tentang kondisi layanan air minum di Provinsi Jawa Tengah,” bebernya. (*)

Redaktur

Recent Posts

Perkuat Keamanan Medsos, Dinkominfo Rembang Gelar Rakor GPR Tingkat Kabupaten

Rembang, Rembangnews.com – Guna memperkuat keamanan akun media sosial dan meningkatkan sinergi konten antar Organisasi…

8 jam ago

PMI Rembang Canangkan Bulan Dana 2025, Target Raih Rp775 Juta

Rembang, Rembangnews.com – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Rembang mencanangkan bulan dana 2025. Dimana PMI…

8 jam ago

MPLS Jenjang SMP di Rembang Digelar hingga Lima Hari

Rembang, Rembangnews.com – Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) jenjang SMP di Rembang digelar hingga…

9 jam ago

Masyarakat Bisa Daftar BPJS Kesehatan Gratis, Ini Syaratnya

Rembang, Rembangnews.com – Masyarakat Kabupaten Rembang bisa mendaftar BPJS Kesehatan gratis. Namun ada sejumlah syarat…

10 jam ago

Pemkab Rembang Jalankan Program untuk Perkuat Inovasi Telponi

Rembang, Rembangnews.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang memperkuat inovasi Temokno, Laporno, Openi (Telponi) stunting melalui…

11 jam ago

DPRD Rembang Sahkan Dua Raperda Penting

Rembang, Rembangnews.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rembang telah mengesahkan dua rancangan peraturan…

1 hari ago

This website uses cookies.