Berita

Kemarau Panjang, PDAM Tirta Moedal Kota Semarang Gelar Salat Istisqo

Rembangnews.com – Musim kemarau panjang yang terjadi tahun ini membuat sejumlah daerah mengalami kesulitan air bersih termasuk juga beberapa wilayah di Semarang.

Kemarau diketahui telah membuat cadangan air baku di Semarang menurun. Oleh karena itu, PDAM Tirta Moedal Kota Semarang pun menggelar salat istisqo bertempat di halaman kantor setempat untuk memohon hujan turun.

Kegiatan yang digelar pada Senin (16/10/2023) itu menjadi bentuk ikhtiar agar hujan turun. Direktur Umum PDAM Tirta Moedal, Farhan Hilmie panas ekstrem melanda Ibu Kota Jateng yang membuat penurunan debit air semakin cepat.

“Jika dilihat dari tahun 2017, saya rasa ini cukup ekstrim dan suhu panas yang terjadi mempercepat penurunan debit air,” katanya.

Menurut dia, PDAM terus menjaga stok air baku untuk melayani warga. Ketersediaan air baku di ibu kota Jawa Tengah diperkirakan mencukupi hingga Desember. Meski begitu ia berharap sebelum akhir ini bisa turun hujan.

“Kita terus berupaya agar agar bisa cukup sampai Desember,” tambahnya.

Diakuinya, saat ini produksi air bersih yang bersumber dari sumur artesis mengalami penurunan meski tidak drastis. Dari data yang ada, penurunan rata-rata 20 – 25 persen.  Farhan memastikan jika produksi dari air permukaan masih stabil.

“Saat ini, produksi air bersih PDAM masih sekitar 3.500 liter per detik di seluruh instalasi pengolahan air (IPA) milik PDAM,” jelasnya. (*)

 

Redaktur

Recent Posts

Oknum Ngaku Wartawan di Tangsel Diamankan Usai Lakukan Pemerasan

Rembangnews.com – Sejumlah oknum yang mengaku sebagai wartawan di Tangerang Selatan (Tangsel) diamankan usai melakukan…

14 jam ago

Ke Mana Perginya Lemak Saat Berat Badan Turun? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Rembangnews.com – Banyak orang bertanya-tanya: ke mana sebenarnya perginya lemak tubuh ketika berat badan turun?…

15 jam ago

Sebanyak 294 Kopdes Merah Putih di Rembang Resmi Kantongi Legalitas

Rembang, Rembangnews.com – Sebanyak 294 Koperasi Desa Merah Putih di Kabupaten Rembang telah resmi mengantongi…

16 jam ago

Musikal Petualangan Sherina Kembali Hadir Meriahkan Panggung Jakarta, Rayakan 25 Tahun Film Legendaris

Rembangnews.com – Siapa yang tidak kenal dengan Petualangan Sherina, film musikal legendaris yang pertama kali…

16 jam ago

Tiga Desa di Rembang Jadi Percontohan Tim Pembina Posyandu

Rembang, Rembangnews.com – Sebanyak tiga desa di Kabupaten Rembang menjadi percontohan Tim Pembina Posyandu (TP…

18 jam ago

Pria di Jaktim Jadi Korban Penikaman Usai Tagih Utang

Rembangnews.com – Seorang pria di Jakarta Timur menjadi korban penikaman usai menagih utang. Peristiwa itu…

2 hari ago

This website uses cookies.