Berita

Para Sopir di Rembang Diharapkan Tak Terlibat dalam Kasus Narkoba

Rembang, Rembangnews.com – Para sopir di Kabupaten Rembang diharapkan tidak terlibat dalam kasus narkoba.

Hal itu disampaikan oleh Kasat Narkoba Polres Rembang yang diwakili Kanit 2 Satresnarkoba Ipda M. Zaenal Arifin, S.H., M.H. dalam acara sosialisasi tentang Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN).

“Hindari narkoba jangan sampai ada diantara Para sopir atau ojek yang terlibat dididalam kasus Narkotika. Mari kita membantu kami pihak Kepolisian dalam hal ini satuan Narkoba untuk kita sama-sama membrantas peredaran gelap Narkotika diwilayah Rembang,” ujar Ipda Zaenal.

Kegiatan sosialisasi sendiri digelar dalam rangka menindaklanjuti Kampung Tangguh Bebas dari Narkoba di Desa Rakitan Kecamatan Sluke Kabupaten Rembang.

Selain itu, juga untuk mencegah peredaran narkoba mengingat Indonesia saat ini sudah dinyatakan darurat narkoba. Artinya kewajiban Polisi dan seluruh elemen bangsa ini, secara komprehensif harus menyelamatkan generasi muda dari bahaya narkoba tersebut.

“Karena penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika ini, sudah masuk ke berbagai kalangan, tidak hanya di kalangan pelajar, tetapi juga di kalangan masyarakat, sudah mulai dirasuki. Maka dari itu, tugas Kepolisian dan seluruh elemen masyarakat, untuk melakukan pemberantasan narkoba tersebut,” tegasnya.

Ia pun berharap, masyarakat juga berperan dalam mencegah peredaran narkoba di wilayahnya masing-masing.

“Apabila mendengar atau mengetahui adanya penyalahgunaan tindak pidana Narkotika segara melaporkan kepada Satuan Narkoba,” ujarnya. (*)

Redaktur

Recent Posts

Dikira Hendak ke Kamar Mandi, Wanita di Cilegon Ternyata Ceburkan Diri ke Sumur

Rembangnews.com – Seorang wanita di Kebonsari, Cilegon nekat menceburkan diri ke sumur pada Kamis (17/7/2025)…

1 jam ago

Turnamen Sepak Bola Bupati Cup 2025 Resmi Dibuka

Rembang, Rembangnews.com – Turnamen sepak bola Bupati Cup 2025 resmi dibuka. Pertandingan antara Kecamatan Sarang…

3 jam ago

Perkuat Keamanan Medsos, Dinkominfo Rembang Gelar Rakor GPR Tingkat Kabupaten

Rembang, Rembangnews.com – Guna memperkuat keamanan akun media sosial dan meningkatkan sinergi konten antar Organisasi…

1 hari ago

PMI Rembang Canangkan Bulan Dana 2025, Target Raih Rp775 Juta

Rembang, Rembangnews.com – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Rembang mencanangkan bulan dana 2025. Dimana PMI…

1 hari ago

MPLS Jenjang SMP di Rembang Digelar hingga Lima Hari

Rembang, Rembangnews.com – Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) jenjang SMP di Rembang digelar hingga…

1 hari ago

Masyarakat Bisa Daftar BPJS Kesehatan Gratis, Ini Syaratnya

Rembang, Rembangnews.com – Masyarakat Kabupaten Rembang bisa mendaftar BPJS Kesehatan gratis. Namun ada sejumlah syarat…

1 hari ago

This website uses cookies.