Rembang, Rembangnews.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang melalui Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Mikro (Dindagkop dan UKM) berusaha mengenalkan para pelaku UMKM dengan pemasaran online untuk mendongkrak penjualan produk UMKM.
Salah satu pemasaran online yang bisa dimanfaatkan para pelaku UMKM adalah marketplace ataupun aplikasi ojek online.
Supriyo selaku Kepala Bidang UKM Dindagkop dan UKM menjelaskan bahwa ada sebanyak 50 pelaku UMKM yang bergerak di bidang kuliner dan mereka belum terdaftar sebagai mitra ojek online.
“Mereka belum terdaftar di Grab Food. Sehingga kita coba berinovasi untuk menghubungkan kedua pihak,” jelasnya.
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa pihaknya juga akan melakukan pemantauan terhadap para pelaku UMKM tersebut. Selain itu, perusahaan ojek online juga bersedia membuka konsultasi.