Baca Doa Ini agar Terbebas dari Hisab Hari Kiamat

Rembangnews.com – Setiap ummat Islam pasti ingin diringankan hisabnya atau bahkan masuk surga tanpa adanya hisab.

Agar bisa terbebas dari hisab hari kiamat, maka ada doa yang bisa dibaca. Berikut ini bacaan doa yang diajarkan Rasulullah SAW agar tidak mengalami hisab di hari kiamat.

اَللَّهُمَّ بَارِكْ لِيْ فِي الْمَوْتِ وَفِيْمَا بَعْدَ الْمَوْتِ 

Latin: Allahumma barik liy fil mauti, wa fiymaa ba’dal mauti

Artinya: Ya Allah berikanlah keberkahan kepadaku ketika mati dan setelah mati.

Doa ini diambilkan dari kitab Wasiyatul Mustofa yang disusun Syekh Abdul Wahab bin Ahmad bin Ali bin Ahmad bin Ali bin Muhammad bin Musa Asy Syarani Al Anshari Asy Syafi’i Asy Syadzili Al Mishri atau dikenal sebagai Imam Asy Sya’rani.

Baca Juga :   Salat Sunnah Dhuha Punya Berbagai Keutamaan, Ini Penjelasannya

Bacaan lengkapnya adalah sebagai berikut.

يَا عَلِيُّ، مَنْ قَالَ كُلَّ يَوْمٍ “اَللَّهُمَّ بَارِكْ لِيْ فِي الْمَوْتِ وَفِيْمَا بَعْدَ الْمَوْتِ” لَمْ يُحَاسِبْهُ اللهُ بِمَا فَعَلَهُ فِي الدُّنْيَا

Wahai Ali, barang siapa setiap hari membaca: “Allahumma barik liy fil mauti, wa fiymaa ba’dal mauti,” Maka Allah tidak akan menghisab apa saja amal (dosa) yang pernah diperbuatnya (orang yang membaca doa itu) ketika di dunia. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *