Rembang, Rembangnews.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang bakal memfasilitasi pertemuan antara pengurus Koperasi Desa Merah Putih dengan sejumlah mitra strategis seperti dari BUMN atau BUMD.
Hal itu dilakukan sebagai bentuk dukungan untuk pengembangan Kopdes Merah Putih yang telah diluncurkan pada 21 Juli 2025 lalu.
Saat ini, seluruh kecamatan di Rembang sudah memiliki rekening untuk Kopdes Merah Putih di Bank Jateng. Sehingga tinggal menunggu penerbitan buku rekening untuk memulai kegiatan operasional.
Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM Kabupaten Rembang, M. Mahfudz mengatakan bahwa pihaknya akan membantu mempercepat operasional Kopdes Merah Putih dengan menjadi jembatan antara pengurus koperasi dan mitra bisnis potensial.
“Misalnya dari Pertamina kita undang, dari Bulog kita undang, Bank Jateng, Perusda Jawa Tengah, dan lainnya juga akan kita ajak. Tujuannya agar koperasi ini bisa menjadi mitra distribusi kebutuhan pokok seperti minyak goreng, gula, dan elpiji,” jelasnya.
Sedangkan desa yang sudah memiliki gedung atau sarana pendukung dapat mulai kerja sama bisnis koperasi.
Sedangkan yang belum, dapat mengajukan pembiayaan ke bank-bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (Himbara).
“Nantinya bisa diajukan proposal ke bank Himbara untuk pembangunan outlet, kantor, atau sarana lainnya. Tetapi kita utamakan desa yang sudah punya aset agar bisa langsung bergerak menjalin kerja sama dengan lembaga penyalur elpiji, pupuk, dan kebutuhan pokok lainnya,” terang Mahfudz. (*)