Rekomendasi HP Kelas Menengah dengan Kamera Terbaik

Rembangnews.com – Berikut rekomendasi hp kelas menengah dengan kamera terbaik.

  1. Xiaomi 13T

Xiaomi 13T menonjolkan kemampuan fotografinya melalui kolaborasi dengan Leica. Dengan konfigurasi triple-camera, termasuk lensa ‘Summicron’, ponsel ini memiliki kamera utama 50MP, telephoto 50MP dengan zoom optik 2x, dan ultra-wide 12MP. Layarnya yang luas, berukuran 6,67 inci dengan resolusi 1.5k dan refresh rate 144Hz, mendukung pengalaman hiburan yang memukau.

Chipset flagship MediaTek Dimensity 8200 Ultra+ dan baterai 5.000 mAh dengan 67W fast charging menambahkan performa dan daya tahan yang impresif, sementara opsi RAM 12GB dan memori 256GB menyediakan ruang penyimpanan yang besar. Ponsel ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur modern seperti jaringan 5G, NFC, sertifikasi IP68, Bluetooth 5.4, Wi-Fi 6, dan menjalankan sistem operasi MIUI 14 berbasis Android 13.

Harga Xiaomi 13T mulai dari Rp6 jutaan.

  1. Poco M6 Pro

Poco model ini merupakan penerus dari seri M4 Pro. Poco M6 Pro mengalami peningkatan besar-besaran, mulai dari desain yang lebih elegan hingga layar flow AMOLED 6,67 inci full HD+ dengan refresh rate maksimal 120 Hz, kecerahan puncak 1300 Nit, dan perlindungan Gorilla Glass 5.

Baca Juga :   HP Lama Bisa Diubah Jadi Kamera CCTV, Ini Caranya!

Poco M6 Pro dilengkapi dengan konfigurasi triple kamera, termasuk kamera utama 64 megapiksel dengan OIS, kamera ultrawide 8 megapiksel, dan satu kamera bonus. Perekaman video dapat dilakukan hingga 180p 60 FPS dengan dukungan stabilisasi ganda OIS dan EIS. Ditenagai oleh MediaTek Helio G99, Poco M6 Pro memiliki RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256 GB UFS 2.2 yang dapat diperluas hingga 1 TB.

  1. Oppo Reno8 T 5G

  • Layar: 6,7 inci, AMOLED, 1B colors, 120Hz, 500 nits
  • OS: Android 13, ColorOS 13
  • Chipset: Qualcomm SM6375 Snapdragon 695 5G (6 nm)
  • Memori: 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM
  • Kamera Utama: 108 MP (wide), 2 MP (microscope), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan: 32 MP (wide)
  • Baterai: Li-Po 4800 mAh, non-removable
  • Warna: lack Starlight (Midnight Black), Dawn Gold (Sunrise Gold)
  • Harga: 4,499,000

Oppo Reno8 T 5G merupakan ponsel pertama dari Oppo yang menampilkan kamera 108MP. Ponsel ini dilengkapi dengan layar AMOLED 6,7 inci, resolusi 1080 x 2412 piksel, Full HD+, dan refresh rate 120Hz. Kamera utama ponsel ini adalah sensor 108MP, yang dibantu oleh sensor depth 2MP dan sensor mikro 2MP.

Baca Juga :   Daftar HP Samsung yang Penuhi Syarat Update Android 14 One UI

Untuk kamera depan, ponsel ini menggunakan sensor 32MP yang besar. Ditenagai oleh chipset Snapdragon 695 5G dengan proses fabrikasi 6nm, ponsel ini hadir dengan RAM 8 GB dan pilihan penyimpanan internal 128GB atau 256GB.

RAM dapat diperluas hingga 8GB tambahan, mencapai total maksimum 16GB menggunakan fitur RAM Expansion. Ponsel ini berjalan pada sistem operasi Android 13 dengan antarmuka pengguna ColorOS 13 terbaru yang telah terintegrasi dengan Dynamic Computing Engine. Kapasitas baterainya adalah 4800mAh, didukung dengan kemampuan pengisian cepat 67W.

  1. Samsung Galaxy A54

Samsung Galaxy A54 5G adalah HP mid-range yang memiliki kamera terbaik untuk fotografi. Dengan triple camera yang terdiri dari lensa utama 50MP, lensa ultra-wide 12MP, dan lensa makro 5MP. Galaxy A54 5G dapat menciptakan konten yang estetik dengan tampilan lebih stabil di seluruh frame. Lensa utama dibekali teknologi Optical Image Stabilization (OIS) dengan sudut yang lebih lebar.

Baca Juga :   Rekomendasi Kamera Bagus untuk Pemula

Sehingga Anda dapat membuat fotografi yang stabil dan kualitasnya tinggi. Selfie kamera 32MP cocok untuk kamu yang suka ngonten dengan video selfie untuk hasil yang jelas dan jernih. Galaxy A54 5G juga dilengkapi dengan prosesor baru Exynos 1380 yang memberikan peningkatan performa CPU sampai 30%.

  1. Vivo V29 5G Series

Vivo V29 5G juga layak kamu pertimbangkan untuk rekomendasi HP November. Dimana HP ini merupakan yang paling baru. Layarnya menggunakan tipe AMOLED 6.78 inci dengan resolusi 2800 x 1260 pixel dan tingkat refresh rate 120Hz. Desainnya pun angat tipis di kisaran 7.46mm. Prosesornya menggunakan Snapdragon 778G dengan RAM 8GB dan internal 256GB. Ada pula pilihan RAM 12GB dengan ROM 512GB. Kemudian, terdapat RAM virtual hingga 8GB.

Kameranya utama belakang beresolusi 50MP, wide 8MP, dan depth 2MP. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 50MP. Dari segi baterainya, cukup besar di kisaran 4.600 mAh dengan FlashCharge 80W. Inilah yang mampu membuatnya bisa mengisi sekitar 50% dalam kurang dari 20 menit.

Harga Vivo 29 5G: mulai Rp5 jutaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *