Cara Melihat History TikTok Kamu!

Rembangnews.com – Pengguna TikTok yang ingin mengetahui history TikTok yang pernah ditonton, artikel ini merupakan solusinya. Berikut cara melihat history TikTok akun kamu.

Aplikasi TikTok kini menjadi salah satu platform sosial media yang cukup populer di kalangan masyarakat dunia.

Tik Tok adalah sebuah aplikasi jejaring sosial dan platform video music dimana pengguna bisa membuat, mengedit, dan berbagi klip video pendek lengkap dengan filter dan disertai musik sebagai pendukung.

Dengan aplikasi ini, pengguna dapat membuat video pendek yang unik dengan cepat dan juga mudah untuk dibagikan dengan teman dan ke seluruh dunia.

Namun, karena semakin berkembangnya aplikasi ini, kini pengguna juga bisa membuat video dengan durasi yang lebih panjang yaitu sekitar 60 detik atau yang setara dengan 1 menit.

Baca Juga :   Pengguna Keluhkan Suara Berderak dari iPhone 15 Pro Max

Berikut fitur-fitur yang disediakan oleh TikTok yang bisa dinikmati oleh pengguna :

  1. Penambahan musik
  2. Filter pada video
  3. Filter sticker dan efek video
  4. Filter voice changer
  5. Filter Beautify
  6. Filter auto captions
  7. Fitur hapus komen dan blokir pengguna secara massal
  8. Fitur live

Pernahkah kamu ingin melihat sebuah postingan TikTok yang sudah sebelumnya kamu lihat tapi lupa nama akunnya?

Kamu tidak perlu menggunakan program tambahan apa pun karena TikTok telah menyediakan sebuah fitur untuk melihat history yang bisa akses pengguna pada aplikasi.

Berikut caranya :

  1. Langkah pertama, buka aplikasi TikTok di ponsel kamu dam masuk ke menu Profil
  2. Tap garis tiga di bagian kanan atas dan pilih Pengaturan dan Privasi
  3. Pada menu Konten dan Tampilan, pilih Riwayat Komentar dan Tontonan
  4. Selanjutnya, pilih Riwayat Tontonan
Baca Juga :   WhatsApp Luncurkan Fitur untuk Silent Panggilan Tak Dikenal

 

Demikian cara melihat history video TikTok yang pernah kamu tonton. Meskipun kamu lupa untuk menekan tombol like, namun kamu tetap bisa menemukan video tersebut pada history video. Mudahkan caranya? Apabila kamu mendapati masalah yang smaa, silahkan lakukan cara di atas ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *