Rembang, Rembangnews.com – Kecelakaan terjadi di Bundaran Tugu Adipura Rembang pada hari ini Senin (13/1/2025) pukul 10.00 WIB.
Kecelakaan melibatkan sepeda motor Vario berpelat K 2606 UW dan truk sampah dengan plat nomor K 8070 XD.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Rembang, Ipda Rahmat Hersa Widiatmoko mengungkapkan kronologi kejadian tersebut. Bermula dari truk sampah yang dikemudikan Sunti (46) melaju dari timur ke barat. Sementara sepeda motor yang dikemudikan Anton Dwi Setyawan (30) melaju di samping truk tersebut.
“Truk sampah ini berjalan dari arah timur ke barat atau Surabaya-Semarang. Dari samping kiri truk sampah berjalan Honda Vario. Sesampainya di TKP di pertigaan (Bundaran Tugu Adipura) yang dikendalikan APIL (Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas), pada saat itu APIL menyala warna hijau, kemudian truk sampah berbelok ke arah kiri (Selatan), menyenggol pemotor,” ujarnya dilansir dari Detik.
Pihaknya menduga pengemudi truk kurang fokus sehingga menyenggol pengendara motor.
“Diduga pengemudi truk sampah saat berbelok ke kiri (selatan) dengan kecepatan sedang, kurang memperhatikan arus lalu lintas dari arah samping kiri sehingga menyenggol pemotor hingga terjatuh,” jelasnya.
Akibat kecelakaan ini, pengendara motor tersebut tewas di lokasi karena luka yang diderita cukup parah. Korban merupakan warga RT 05 RW 01 Desa Magersari, Rembang. Sedangkan pengemudi truk warga RT 01 RW 02 Desa Bogorame, Kecamatan Sulang, Rembang.\
“Korban mengalami cedera kepala trauma, perut dan dada patah. Paha kanan dan hidung mengeluarkan darah meninggal dunia,” sambung Hersa.
Sementara itu, Sunti mengaku jika pemotor berada dalam posisi blind spot, sehingga tak terlihat oleh dirinya.
“Saya sudah di pinggir sudah lolos (lampu merah) jauh di lajur kiri. Saya nggak sempat berhenti soalnya di situ kan lampu hijau. Saya lihat nggak ada (pemotor di sebelah kiri), setelah insiden langsung berhenti, nolong sama tukang becak,” ujarnya. (*)