Rembangnews.com – Setelah berhasil menerima sertifikat bebas kasus polio pada tahun 2014 lalu, kini Indonesia dikejutkan dengan kabar temuan satu kasus polio di Pidie, Aceh.
Polio merupakan salah satu penyakit yang berbahaya bagi kesehatan. Penyakit polio bahkan dapat menyebabkan kelumpuhan bahkan kematian.
Para orang tua harus waspada dengan adanya penyakit polio, sebab penyakit ini biasanya menyerang anak-anak di bawah umur. Jadi para orang tua harus tahu bahaya polio dan tahu gejala-gejala anak terkena polio.
Meski polio ini lebih sering menyerang anak-anak, namun para orang dewasa juga dapat berisiko terkena polio. Oleh sebab itu, semua harus senantiasa melakukan pencegahan agar tidak terserang penyakit polio.