Mahfud MD Bakal Menghadap Jokowi Besok untuk Sampaikan Pengunduran Diri

Rembangnews.com – Mahfud MD berencana menghadap Presiden Jokowi pada Kamis (1/2/2024) besok untuk menyampaikan pengunduran dirinya sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam).

Hal itu diungkapkan oleh Islah Bahrawi, Timses Ganjar-Mahfud. Islah mengatakan bahwa cawapres nomor urut 3 itu bisa saja mundur kapanpun tanpa seizin presiden. Namun Mahfud lebih memilih bertemu Jokowi.

“Pak Mahfud mengutamakan etika, unggah-ungguh, karena gini, Pak Mahfud masuk kabinet itu baik-baik, jadi keluarnya juga harus baik-baik. Makanya Pak Mahfud tetap harus ketemu presiden untuk kulo nuwun mundur,” ujarnya dilansir dari CNN Indonesia.

Lebih lanjut, ia menyebut bahwa Mahfud akan menunjukkan surat pengunduran diri tersebut hari ini.

Baca Juga :   Digugat Panji Gumilang, Mahfud MD Tanggapi dengan Santai

“Hari ini di Lampung Pak Mahfud akan menunjukkan surat pengunduran diri itu, yang akan langsung diserahkan kepada presiden besok,” ujarnya.

Niat Mahfud MD mengundurkan diri dari jabatannya di Kabinet Indonesia Maju telah disampaikan beberapa waktu yang lalu.

Hal itu dilakukan demi menghindari konflik kepentingan di Pilpres 2024.

“Bahwa, saya pada saatnya yang tepat nanti pasti akan mengajukan pengunduran diri secara baik-baik. Jadi tidak ada pertentangan dengan Pak Ganjar,” ucap Mahfud. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *