Doa Saat Sudah Dekat Ramadan

Rembangnews.com – Ketika mendekati Ramadan, ada doa yang bisa dibaca. Sehingga Ramadan hati kita menjadi bersih dan siap untuk menjalankan ibadah puasa dengan maksimal.

Doa ini diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW, sebagaimana sanad riwayat dari Ubadah bin Shamit. Berikut doanya.

أللهمَّ سَلِّمْنِي مِنْ رَمَضَانَ، وَسَلِّمْ رَمَضَانَ لِي، وَتَسَلَّمْهُ مِنِّي مُتَقَبَّلًا

“Allahumma salimnî min ramadlâna wa sallim ramadlâna lî wa tasallamhu minnî mutaqabbalan”

Artinya:

“Ya Allah, sampaikan aku (dengan selamat menuju bulan) Ramadhan. Sampaikanlah Ramadhan kepadaku, dan terimalah (amal-amal)ku (di bulan) Ramadhan.”
Doa Saat Masuk ke Ramadhan

اللهم أَدْخِلْهُ عَلينا بِالأمْنِ وَالإيمان وَالسَّلامَةِ وَالإسْلام وَرِضْوَانٍ مِّنَ الرَّحْمن وِجوارٍ مِّنَ الشَّيْطان

“Allahumma adkhilhu ‘alayna bil amni wal iman, was salamati wal islam, wa ridwanim minar Rahman, wa jiwarim minash shaytan.”

Baca Juga :   Doa Saat Angin Kencang Menerpa

Artinya:

“Ya Allah, hadirkanlah (Ramadhan) kepada kami dengan membawa keamanan, iman, keselamatan, kesenangan, dan perlindungan-Mu dari setan.”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *