Sebanyak 71 Pejabat di Lingkup Pemkab Rembang Dilantik Hari Ini

Rembang, Rembangnews.com – Sebanyak 71 pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang dilantik pada hari ini Kamis (21/3/2024).

Pejabat tersebut diantaranya terdiri dari 19 sebagai administrator, 35 pengawas dan 17 orang penugasan Kepala Tata Usaha Pusat Kesehatan Masyarakat.

Bupati Rembang, H. Abdul Hafidz dalam kesempatan itu, mengatakan bahwa apapun jabatannya bukanlah sebuah persoalan.

“Saya yakin ada yang merasa tidak tepat, kurang pas dan lain sebagainya. Ini saya minta kalau kurang puas, dipuas-puaskan sendiri. Bila kurang tepat, tepatkan sendiri. Saya selaku bupati juga sudah mempertimbangkan banyak hal” imbuhnya.

Ia meminta para pejabat yang baru dilantik untuk selalu mengikuti tuntutan zaman yang semakin canggih.

Baca Juga :   Rembang Terapkan PPKM Level 1, Durasi PTM Ditambah

“Ada tuntutan zaman dengan adanya teknologi yang semakin canggih. Sehingga cara berkomunikasi yang dilakukan pun ada perbedaan, misalnya jika dulu komunikasinya dengan bertemu langsung dengan kumpul-kumpul, sekarang dapat melalui WA dan rapat dalam jaringan (zoom), ini harus kita ikuti,” tambah bupati.

Ia pun mengajak mereka untuk bersama-sama mengurangi kemiskinan, yang telah berhasil diturunkan dari awalnya 23 persen menjadi 14 persen.

“Memang ada problem yang harus dihadapi bersama yaitu tentang kemiskinan. Jadi cost (biaya) di masyarakat berdasarkan BPS masih tinggi, sehingga duwe penghasilan tinggi kalau cost-nya tinggi ya habis untuk dimakan,“ tuturnya.

Sebagai informasi, sejumlah nama pejabat yang dilantik diantaranya Kepala Bidang Perlindungan Jaminan Sosial dan Pemberdayaan Sosial, Etty Apriliana kini Sekretaris Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (DINSOSPPKB), Mushlihah Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan dan Sumberdaya Kesehatan Dinas Kesehatan mengisi jabatan Sekdin Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM yang kosong.

Baca Juga :   Formasi Ini, Peluang Besar Diterima Jadi ASN Rembang

Kepala Bidang Statistik dan Persandian Dinas Komunikasi dan Informatika (DINKOMINFO) Sukarminingsih promosi menjadi Sekretaris Dinkominfo. Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian, dan Informasi Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Rembang Solikin mendapat amanah baru sebagai Sekretaris Badan Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *