Marak PHK Massal, Perusahaan di Rembang Masih Optimis dan Pertahankan Pekerjanya

Rembang, Rembangnews.comPemutusan hubungan kerja (PHK) massal akhir-akhir ini marak melanda perusahaan di Indonesia utamanya industri tekstil. Hal itu karena adanya dampak dari ekonomi global yang tak menentu.

Meski begitu, perusahaan di Kabupaten Rembang masih optimis dan memilih untuk tetap mempertahankan pekerjanya meskipun permintaannya berkurang.

Perusahaan tersebut diantaranya PT. Parkland World Indonesia (PWI) di Kecamatan Rembang dan PT. Handal Sukses Karya (HSK) di Kecamatan Pancur.

Kepala Bidang Pengawasan dan Pengendalian DPMPTSP Jawa Tengah, Primasto Ardi Martono mengaku mengapresiasi kedua perusahaan tersebut karena tidak melakukan PHK.

“Kami mengapresiasi bahwa perusahaan ini tidak melakukan PHK, meskipun jumlah pesanan produk mengalami penurunan,” ujarnya.

Baca Juga :   Situasi Terburuk Ekonomi Dunia, Ancaman Perang Nuklir Semakin Meningkat

Menurutnya perusahaan alas kaki tak terlalu terpengaruh sebagaimana perusahaan tekstil karena produknya sebagian besar diekspor.

Sementara itu, Lilis Indrasari selaku Kepala Bidang Penanaman Modal DPMPTSP Rembang mengatakan bahwa Rembang saat ini masih aman dari gelombang PHK massal.

“Memang ada penurunan pesanan, tetapi kebijakan perusahaan lebih memilih untuk tidak mengurangi karyawan. Secara keseluruhan, situasi masih kondusif,” tandas Lilis.

Ia menilai jika optimisme akan adanya peningkatan pesanan di masa mendatang menjadi kunci para pekerja aman dari ancaman PHK massal. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *